Linux – command line interface | navigasi (II)

anime-m-sica-su-navide-a-linux-style-in-the-world-433889

Setelah kita mengetahui cara berpindah antar direktori dan melihat file, hal berikutnya adalah melakukan tur filesystem Linux. Tetapi sebelumya ada 3 tools yang akan sangat berguna untuk memudahkan kegiatan kita nanti.

  • ls (list files and directories / menampilkan file dan direktori)
  • less (view text files / melihat file teks)
  • file (classify a file’s contents / mengklasifikasi isi file)

ls
ls berfungsi untuk menampilkan isi direktori. Command ini merupakan salah satu command yang paling sering digunakan. Ada beberapa cara menjalankan command ini dengan menggunakan tambahan parameter.

Command Fungsi
ls Untuk menampilkan file pada working directory
ls /direktori Untuk menampilkan file pada /direktori
ls -l Untuk menampilkan file pada working directory dengan format detail (long format)
ls -l /direktori Untuk menampilkan files pada /direktori dengan format detail (long format)
ls -a Untuk menampilkan semua files pada working directory (termasuk file yang berawalan “.” / hidden
ls –help Untuk menampilkan menu help dan daftar parameter yang tersedia

*Note : Format command selalu berbentuk : “command -parameter1 -parameter(n)” atau “command -parameter(1)parameter(n)”. Pada command “ls -a”, “ls” disebut command dan “-a” disebut parameter

Long Format
Jika kita menggunakan commandls -l“, maka hasil yang ditampilkan akan berupa long format atau format detail.

ls-l

Kita lihat untuk baris pertama dari kolom paling kanan :

  1. File Name : “Blog”
    Ini adalah nama file atau direktori.
  2. Modification Time : “Mei 2 01:01”
    Ini menunjukkan waktu modifikasi terakhir file atau direktori. Jika modifikasi terakhir dilakukan lebih dari 6 bulan yang lalu, maka tahun dan tanggal yang akan ditampilkan. Jika modifikasi terakhir kurang dari 6 bulan, maka jam, tanggal, dan bulan yang akan ditampilkan.
  3. Size : “4096”
    Ini adalah ukuran besar file dalam satuan bytes
  4. Group : “erase”
    Ini adalah nama grup yang memiliki file permission pada file.
  5. Owner : “erase”
    Ini adalah nama pemilik file.
  6. File Permissions : “drwxr-xr-x”
    Ini adalah kode untuk file permission.
  • Karakter pertama (“d”) menunjukkan tipe file, “d” mengacu pada direktori.
  • 3 karakter berikutnya (“rwx”) mengacu pada hak akses “read, write, execution” file untuk owner / pemilik file.
  • 3 karakter berikutnya (“r-x”) mengacu pada hak akses “read, execution” file untuk group / grup.
  • 3 karakter berikutnya (“r-x”) mengacu pada hak akses “read, execution” file untuk user lain (bukan owner atau group).
  • Pada file permission direktori “Blog”, owner memiliki semua hak akses (read, write, execution. Group memiliki dua hak akses (read, execution). User lain memiliki dua hak akses (read, execution).

*Note : Hak akses yang tidak dimiliki akan disimbolkan dengan “-“

less
less berfungsi untuk membuka file teks. Tools ini sangat berguna karena sebagian besar file yang digunakan untuk konfigurasi Linux adalah human readable. Lalu apa perbedaan less dengan program-program teks editor lain seperti “Gedit”, “Nano” atau “Vi” ? less adalah program terminal pager pada Linux. Terminal pager adalah program komputer untuk membuka file teks tanpa bisa melakukan modifikasi (read-only). Tidak seperti program teks editor lainnya, less tidak perlu membaca semua isi file sebelum menampilkannya, hal ini meningkatkan kecepatan load file yang berukuran besar.

*Note : Ada beberapa cara untuk menampilkan informasi pada layar komputer. Pada prinsipnya digunakan sebuah metode hubungan antara data informasi dengan data numerik. Ini dikarenakan komputer hanya mengenali data numerik saja. Salah satu sistem metode ini adalah “ASCII” (American Standard Code for Information Interchange). Data teks dibuat dengan cara “menerjemahkan” setiap karakter keyboard ke setiap data numerik.

Fungsi less dijalankan dengan command : “less nama_file_teks“.

startless

lessfiles

Begitu fungsi less bekerja, file teks akan ditampilkan halaman demi halaman. Kita bisa menggunakan tombol panah (atas-bawah) untuk navigasi perbaris. Untuk keluar dari less, tekan tombol “q”. Berikut beberapa command untuk menggunakan less :

Command Fungsi
Page Up atau b Scroll satu halaman ke belakang
Page Down atau space Scroll satu halaman ke depan
Home atau g Menampilkan halaman pertama
End atau G Menampilkan halaman terakhir
/character Mencari character pada file dengan metode forward
?character Mencari character pada file dengan metode backward
ESC-u Menghilangkan tanda highlight pada character hasil pencarian
h Menampilkan menu help
q Keluar dari less

file
Terkadang akan sangat membantu bila kita mengetahui tipe file sebelum kita mencoba membukanya. Tools file” berfungsi untuk memeriksa isi file dan menampilkan hasilnya. Fungsi file dijalankan dengan commandfile nama_file“.

startfile

Program file bisa membuka sebagian besar tipe file seperti :

Tipe File Deskripsi Bisa dilihat dalam format teks ?
ASCII text File teks ASCII Ya
Bourne-Again shell script text File bash Ya
ELF 32-bit LSB executable Program dalam bentuk biner yang bisa dieksekusi Tidak
GNU tar archive File archive yang dibuat dengan gzip Tidak (gunakan “tar tvf” untuk melihat isi file)
gzip compressed data File archive yang dikompres dengan gzip Tidak
HTML document text Halaman Web Ya
JPEG image data File gambar JPEG Tidak
PostScript document text File PostScript Ya
RPM A Red Hat Package Manager archive Tidak, (gunakan “rpm -q” untuk melihat isi file)
ZIP archive data File archive yang dikompres dengan zip Tidak

Walaupun ada banyak file yang tidak bisa ditampilkan dalam format teks, ada banyak file juga yang bisa, termasuk file-file konfigurasi sistem. Ada banyak fitur pada sistem operasi Linux yang diatur melalui shell script. In Linux, there are no secrets ! 🙂

Reference : linuxcommand.org
Image (anime-linux-style) : goo.gl/9R9DmV

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Gambar Twitter

You are commenting using your Twitter account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.